ARAHBICARA.COM – Pemerintah Kota Sukabumi menggelar kampanye TOSS-TBC (Temukan, Obati, Sampai Sembuh Tuberkulosis) di Lapangan Merdeka, Jumat (14/11). Acara ini bertujuan untuk menekan angka kasus TBC yang masih tinggi di masyarakat.

Kampanye dibuka langsung oleh Wali Kota Sukabumi, Ayep Zaki. Ia menekankan pentingnya peran aktif warga dalam mencegah dan mengobati TBC. “TBC masih jadi ancaman. Lewat kampanye ini, saya ajak warga untuk tidak takut memeriksakan diri. Kuncinya, Temukan, Obati, Sampai Sembuh,” kata Ayep.

Beragam kegiatan digelar, mulai dari penyuluhan kesehatan, pemeriksaan TBC gratis, konseling gizi, hingga olahraga bersama. Pemerintah juga memberikan edukasi tentang pentingnya deteksi dini dan pengobatan yang tuntas.

“Kami sediakan layanan gratis agar masyarakat paham pentingnya pengobatan sampai sembuh. Penularan bisa dihentikan kalau warga aktif memeriksakan diri,” tambah Ayep.

Diharapkan bisa meningkatkan kesadaran dan memperkuat komitmen bersama dalam melawan TBC. Pemerintah menargetkan penurunan kasus lewat pendekatan edukatif dan layanan kesehatan yang mudah diakses.

Reporter: Aris. L.
Redaktur: Rsd.