ARAHBICARA.COM – Samsung resmi meluncurkan fitur Circle to Search with Google di Galaxy S25 Series, yang kini hadir dengan kemampuan lebih canggih berkat integrasi AI Multimodal Gemini dari Google. Fitur ini tidak hanya memungkinkan pengguna mengenali objek di layar, tetapi juga mencari lagu hanya dengan menggumamkan melodi.

Selain itu, pengguna dapat menemukan informasi lengkap tentang objek nyata di sekitar mereka dengan cara yang lebih mudah dan cepat.

Menurut Ilham Indrawan, MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia, Galaxy S25 Series menjadi smartphone pertama yang menghadirkan versi terbaru Circle to Search dengan AI yang lebih pintar.

“Kami terus menghadirkan fitur-fitur yang benar-benar mempermudah keseharian pengguna, seperti mencari lagu yang diputar di kafe atau tempat umum, bahkan saat pengguna hanya melantunkan sebagian melodi,” ujar Ilham dalam keterangan resminya pada 11 Maret 2025.

Selain fitur pencarian lagu yang inovatif kata dia, Galaxy S25 Series juga membawa fitur AI Overview. Dengan fitur ini, pengguna cukup menekan tombol home dan melingkari objek yang ingin dicari, lalu sistem akan langsung menampilkan detail informasi seperti harga, tempat pembelian, hingga pencarian terkait.

Dengan integrasi Gemini AI, informasi yang diberikan lebih lengkap dan akurat dalam waktu singkat. Samsung juga memperkenalkan One Tap Actions sebagai bagian dari fitur Circle to Search yang lebih canggih.

Melalui fitur ini, pengguna dapat langsung menyalin nomor telepon, mengirim email, atau membuka Maps dari alamat yang muncul di layar, tanpa harus mengetik ulang. Fitur ini jauh lebih praktis dibanding sekadar pemindai QR Code biasa, karena mampu mengenali dan menindaklanjuti berbagai jenis informasi dengan lebih cepat.

Bagi masyarakat yang ingin mencoba langsung fitur-fitur canggih ini, Samsung menghadirkan Galaxy Studio di Mal Kelapa Gading 3 mulai 25 Februari hingga 2 Maret 2025. Selain itu, Samsung juga menawarkan promo menarik senilai hingga Rp4,5 juta selama periode 14 Februari hingga 14 Maret 2025.

Promo tersebut mencakup trade-in cashback Rp2.000.000, cashback pembelian wearables Rp1.000.000, dan cashback dari bank partner hingga Rp1.500.000, serta diskon 40% untuk Samsung Care+.

Galaxy S25 Series hadir dalam tiga varian utama, yaitu Galaxy S25 Ultra, Galaxy S25+, dan Galaxy S25, dengan pilihan memori hingga 1TB dan harga mulai dari Rp14.999.000. Warna yang tersedia juga beragam, termasuk Titanium Silverblue dan Pinkgold eksklusif online. Untuk informasi lebih lengkap, pengguna dapat mengakses situs resmi www.samsung.com/id.

Redaktur: Usep Mulyana