ARAHBICARA.COM – RSUD R. Syamsudin, S.H. Kota Sukabumi mengadakan layanan Medical Check Up (MCU) untuk pegawai Bank BNI Kantor Cabang Sukabumi, Sabtu (8/11/2025). Kegiatan ini bertujuan mendukung kesehatan dan produktivitas karyawan perbankan.
Pemeriksaan berlangsung sejak pagi hingga sore dan diikuti sekitar 90 peserta. Tim medis RSUD melakukan pemeriksaan lengkap, mulai dari skrining awal, pengukuran tekanan darah, tes laboratorium, hingga USG dan rontgen dada.
Kabid Pengembangan dan Mutu Pemasaran RSUD, dr. Wahyu Handriana, mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk pelayanan promotif dan preventif yang berkelanjutan.
“Kami ingin memastikan setiap karyawan punya kesadaran akan pentingnya deteksi dini dan menjaga kesehatan. Tubuh sehat adalah modal utama untuk bekerja dengan baik,” ujar Wahyu.
RSUD Syamsudin berharap kerja sama ini bisa jadi contoh sinergi antara dunia kesehatan dan sektor perbankan. Rumah sakit juga berkomitmen terus meningkatkan layanan dengan pendekatan profesional dan humanis.
Reporter: Aris L.
Redaktur: Rsd.

