ARAHBICARA.COM – Calon Gubernur Jawa Barat, Ahmad Staikhu, melaksanakan agenda kunjungan ke Kabupaten Cianjur pada hari Jumat, 27 September 2024. Kegiatan dimulai dengan Shalat Shubuh berjamaah dan kuliah subuh di Masjid Abdullah Bin Nuh, yang menandai pentingnya spiritualitas dalam memimpin.
“Alhamdulillah, saya bisa hadir ditengah-tengah masyarakat Cianjur untuk bersilaturahmi dan bertemu dengan para tokoh agama dan tokoh masyarakat serta warga Cianjur,” kata Syaikhu, Jumat (27/9/2024).
Sejurus kemudian, Ahmad Staikhu melanjutkan dengan sarapan bersama warga di Bojong Meron, menciptakan suasana akrab dan berbagi ide dengan masyarakat setempat. Senam pagi di Pendopo Tumariti menjadi agenda berikutnya sambil mempromosikan kesehatan dan kebugaran di kalangan masyarakat.
Usai beristirahat di sebuah hotel, sebelum melakukan kunjungan ke Pesantren At-Taubah, yang merupakan bagian dari program binaan Lapas. Kunjungan ini menunjukkan komitmennya terhadap pendidikan dan rehabilitasi sosial.
Selanjutnya Syaikhu bersilaturahmi dengan tokoh agama KH. Elim. Dia menegaskan pentingnya dukungan dari pemuka masyarakat dalam membangun Jawa Barat yang lebih baik. Ahmad Staikhu kemudian bertindak sebagai Khotib Jum’at di Masjid Agung Cianjur, memperkuat koneksi dengan umat Islam di wilayah tersebut.
Setelah makan siang dan silaturahmi dengan jaringan pengusaha Cianjur, Ahmad Staikhu melanjutkan ke kunjungan Majelis Taklim ibu-ibu dan pertemuan dengan generasi muda di Cafe Cianjur. Kegiatan ini menjadi momen penting untuk mendengarkan aspirasi berbagai kalangan.
Rangkaian kunjungan Ahmad Syaikhu ditutup dengan menghadiri Majelis Akbar LDMS Ibnu Joban di Stadion Purnawarman, Purwakarta, sebelum bermalam di kota tersebut. Kegiatan Ahmad Staikhu di Cianjur tidak hanya memperkuat hubungan sosial, tetapi juga mencerminkan visinya untuk memimpin Jawa Barat dengan komitmen dan rasa peduli yang mendalam.
Redaktur: Usep Mulyana