ARAHBICARA.COM – Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Sukabumi, Iskandar, menilai proses seleksi Sekretaris Daerah (Sekda) yang tengah diikutinya sebagai tantangan yang penuh dinamika. Hal itu ia sampaikannya lewat saluran telepon, Kamis (24/4/2025).

Menurut Iskandar, seluruh tahapan dijalani dengan fokus dan keyakinan, tanpa tekanan dari pihak mana pun. “Alhamdulillah, semua proses bisa dilalui satu per satu dengan baik,” ucapnya.

Adapun tahapan yang sudah dilewati meliputi seleksi administrasi, penelusuran rekam jejak, asesmen kompetensi, penulisan makalah, dan wawancara.

Ia menuturkan bahwa asesmen dilakukan oleh asesor bersertifikasi Madya dan Utama, yang dilaksanakan di dua lokasi berbeda, yakni BKN Jakarta dan Kota Sukabumi.

“Selama tiga hari di Jakarta, banyak pengalaman berharga yang saya dapatkan. Ini adalah asesmen pertama saya, dan sangat berkesan,” tuturnya.

Ia juga mengaku sempat merasa tegang, namun tetap menikmati proses tersebut karena menambah wawasan dan pengalaman baru.

Iskandar pun menekankan pentingnya menjaga suasana seleksi tetap sehat dan positif. Ia mengingatkan bahwa seleksi ini bukan ajang persaingan sempit, melainkan proses untuk mendapatkan yang terbaik demi kemajuan Kota Sukabumi.

“Siapa pun yang nanti ditetapkan sebagai Sekda, mari kita dukung bersama demi tercapainya visi dan misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sukabumi,” tandasnya.

Redaktur: Usep Mulyana