ARAHBICARA.COM – Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kabupaten Sukabumi, merilis harga-harga bahan kebutuhan pokok penting (bapokting) pada Senin (29/4/2024). Berdasarkan pantauan di lapangan, harga-harga relatif stabil.

Sumber Disdagin menyebutkan, harga beras medium dijual Rp13.008, beras bermerek premium dijual Rp14.500. Sedangkan harga gula pasir tetap seperti satu hari sebelumnya Rp17.125.

Minyak goreng curah dijual Rp16.750. Minyak Kita Rp15.750. Sementara itu, terigu Bogasari segitiga biru dijual Rp13.250 kacang kedelai impor Rp15.088.

Daging sapi Rp135.000, daging ayam broiler Rp388.833, telur ayam broiler Rp28.500, cabe merah dipatok dikisaran harga Rp62.917 dan cabe rawit hijau juga naik hari ini Rp28.667.

Bahan pokok penting lainnya, harga bawang merah Rp52.500. Bawang putih honan hari ini dijual Rp44.727, ikan segar kembung Rp43.545. Sementara itu, susu kental manis frisian flag 370 gram kaleng Rp12.750, kacang tanah Rp28.500 kentang Rp18.333 dan mie instan rasa kari ayam Rp2.983.

Redaktur: Usep Mulyana