ARAHBICARA.COM – Nama Achmad Fahmi makin berkibar dan mengakar di kalangan warga Kota Sukabumi. Karena nama Ketua MPD PKS Kota Sukabumi tersebut, selain memiliki populer di tengah masyarakat, juga memiliki rekam jejak yang sangat baik saat menjadi Wali Kota Periode 2018-2023.
Sebagai bentuk dukungan, warga masyarakat yang menginginkan dia kembali berkantor di Balai Kota, beramai-ramai memasang baliho di berbagai tempat dari mulai pusat kota hingga ke pelosok-pelosok.
Salah seorang warga, Ikbal mengatakan, Fahmi adalah sosok yang tepat untuk memimpin daerah yang dikenal sebagai Kota Mochi tersebut, untuk lima tahun ke depan.
“Sebagai generasi milenial, saya optimistis beliau akan kembali menjabat Wali Kota Sukabumi Peroode 2024-2029. Kita sudah menyaksikan perubahan mendasar wajah kota Sukabumi selama beliau menjabat. Infrastruktur salah satunya pedestrian yang tertata rapi dan kemajuan sektor ekonomi kerakyatan yang makin menggeliat,” ujarnya, Selasa (30/7/2024).
Dia optimistis, di Pilkada serentak yang akan digelar 27 November mendatang, nama Achmad Fahmi akan menjadi yang terdepan sekalipun akan berhadapan dengan paslon lain yang akan meramaikan kontestasi politik lima tahunan itu. “InsyaAllah, tua muda laki-laki perempuan yang telah memilih hak pilih di tanggal tersebut akan menjatuhkan pilihan pada beliau,” tutupnya.
Redaktur: Usep Mulyana