ARAHBICARA.COM – Anniversary Dhut@ Community Ke-2, Achmad Syaikhu mengucapkan selamat hari anniversary bagi Anniversary Dhut@ Community yang sedang merayakan hari spesialnya di Situpatenggang Bandung.
“Selamat kepada Dhut@ Community yang selalu kompak dan telah bertahan sehingga mencapai usia 2 tuhun, ini bentuk da’wah kekinian yang selalu mengajak duha dan tahajud,” kata Achmad Syaikhu
Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sekaligus Calon Gubernur Jawa Barat ini berharap, Dhut@ Community ini bisa terus eksis, Kompak dan selalu solid dalam melakukan setiap kegiatan. “Diusianya yang ke dua tahun ini, mudah-mudahan bisa terus kompak dan solid, serta selalu di berikan Kesehatan,” harapnya.
Dhut@ community sendiri merupakan komunitas yang fokus mengajak Shalat Dhuha, Tahajud, Puasa sunnah, Menjaga Wudhu, Sedekah, hingga larangan Ghibah.
Komunitas yang berdiri sejak tahun 2022 melalui jalur olahraga, seni,budaya dan hobi ini, awalnya bernama AeroG, namun seiring berjalannya waktu dan tujuan visi misi maka nama hingga sekarang dirubah menjadi Dhut@ Community, pada 7 september 2022,
Bertempat di situpatenggang pada Sabtu 7 september 2024, dhut@ community merayakan anniversary ke 2 tahun. Kegiatan tersebut diawali dengan senam sehat bersama coach bandung geboy, lalu diisi bintang bintang musisi kota bandung.
Selain itu kegiatan ini juga diisi dengan santunan anak yatim, perayaan ulang tahun anggota, bagi bagi doorprize untuk penonton, hingga ceramah agama ustadz anom.
Redaktur: Yandi Candra