ARAHBICARA.COM – Unit Organisasi Bersifat Khusus (UOBK) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jampangkulon mengenal busana dari sampah daur ulang pada puncak HUT RSUD Jampangkulon Ke-22 dan Hari Kesehatan Nasional (HKN) Ke-60, Sabtu (16/11/2024)
Direktur RSUD Jampangkulon, dr.Luqman Yanuar Rachman mengatakan, hal tersebut untuk mengedukasi dan memeriahkan acara yang di gelarnya di Lingkungan RSUD Jampangkulon.
“Selain dari memeriahkan acara, pakaian yang di gunakan para model ini berasal dari sampah-sampah daur ulang mulai dari kertas hingga bahan-bahan yang memang sudah tidak terpakai lagi, yang dimana ini merupakan edukasi kepada masyarakat agar bisa memanfaatkan sampah yang memang bisa di daur ulang menjadi hal yang berguna.” kata dr.Luqman.
Ia juga berharap, masyarakat bisa meniru dalam hal mendaur ulang sampah, agar barang atau sampah yang memang bisa digunakan tidak langsung dibuang ketempat sampah.
“Dalam kehidupan kita ini pasti banyak barang-barang yang bisa di daur ulang untuk di sulap menjadi hal yang menarik, jadi dari pada dibuang mending kita sulap kembali agar bisa lebih bermanfaat,” Tandasnya.
Redaktur: Yandi Candra