ARAHBICARA.COM – Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Sukabumi, mendampingi Sekda Ade Suryaman, menghadiri rapat koordinasi dengan agenda ketahanan pangan dan produktivitas pertanian di aula Barat Gedung Sate Bandung, Kamis (18/4/2024).

Rapat diikuti oleh seluruh Bupati/Walikota, Komandan Kodim, Kapolres, dan Kadis yang membidangi pertanian se Jawa Barat.

Rapat dipimpin oleh Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat dan menghadirkan Pj Gubernur Jawa Barat, Inspektur Jenderal Kementan RI, Forkopimda Prov Jabar, Staf Ahli Menteri Pertanian, dan Bank Indonesia sebagai pembicara.

Melalui rakor ini diharapkan terbangun kesepahaman dan pengawalan target perluasan areal tanam padi khususnya lahan sawah tadah hujan melalui pompanisasi di Jawa Barat sesuai target provinsi dan masing-masing kabupaten/kota. Sehingga permasalahan kelangkaan beras dan inflasi akan terjawab melalui aksi percepatan penambahan areal tanam ini.

Hadir mewakili Bupati Sukabumi, Sekretaris Daerah Ade Suryaman, SH,.MM didampingi Wakapolres Sukabumi, Dandim 0607, Pasiter Kodim 0622 dan Kepala Dinas Pertanian beserta Kabid Sarana dan jajaran.

Reporter: Ikram // Redaktur: Usep Mulyana