ARAHBICARA.COM – Penjabat Wali Kota Sukabumi, Kusmana Hartadji, mengatakan, bukan suci Ramadhan merupakan momen untuk merasakan keindahan dan kebahagiaan.
Dimana dalam bulan suci Ramadhan, umat Islam di seluruh dunia dipersatukan dalam semangat kebersamaan untuk mencapai predikat hamba Allah yang beriman dan bertakwa.
Demikian disampaikan Kusmana usai mengikuti Shalat Idul Fitri di Lapang Merdeka Sukabumi, Rabu (10/4/2024), usai penepan pemerintah sehari sebelumnya. “Idulfitri merupakan momen untuk merasakan keindahan dan kebahagiaan,” kata dia.
Dalam kesempatan yang sama dia juga mengajak seluruh masyarakat untuk tetap bersyukur atas nikmat yang telah Allah berikan selama bulan Ramadan.
“Kita telah mendapatkan kenikmatan yang telah diberikan oleh Allah SWTb saat beepuasa di bulan Ramadan, “kata Kusmana.
Lebih lanjut, Penjabat Wali Kota Sukabumi menekankan pentingnya terus menjalin silaturahmi dengan berbagai kalangan dan komponen masyarakat lainnya dalam kehidupan bermasyarakat. “Silaturahmi adalah hal yang terpenting bagi kita semua,” tuturnya.
Turut hadir mendampingi Pj Wali Kota Kusmana Hartadji, Kepala Polres Sukabumi Kota, Ari Setyawan Wibowo, Sekretaris Daerah Kota Sukabumi, Dida Sembada, Kepala Kemenag, Samsul Puad, dan Pj. ketua TP. PKK Kota Sukabumi, Diana Rahesti, berbaur bersama masyarakat Kota Sukabumi.
Reporter: M. Ikram // Redaktur: Usep Mulyana