ARAHBICARA.COM – Penjabat Wali Kota Sukabumi, Kusmana Hartadji, mengatakan, kegiatan bazar atau biasa disebut pasar murah di wilayah Kelurahan Jayamekar, Kecamatan Baros, diadakan ketika kondisi ekonomi belum stabil.
“Penyelenggaraan bazar dan pasar murah ini. Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, terutama di tengah kondisi ekonomi yang masih belum stabil,” kata dia, Selasa (30/1/2024).
Dia menambahkan, kegiatan ini merupakan upaya pemerintah untuk membantu masyarakat mendapatkan bahan pokok dengan harga yang terjangkau.
Dia juga mengapresiasi penyelenggaraan bazar dan pasar murah ini dengan mengunjungi langsung setiap stand para pelaku UMKM.
Dia menambahkan, bazar dan pasar murah ini bekerja sama dengan Bulog, pelaku usaha, dan UMKM. Bulog menyediakan beras dan gula, sedangkan pelaku usaha dan UMKM menyediakan komoditas lainnya.
Reporter: M. Ikram // Redaktur: Usep Mulyana