ARAHBICARA.COM – Bupati Sukabumi H. Asep Japar bersama Ketua DPRD Budi Azhar Mutawali didampingi Sekda H. Ade Suryaman menghadiri acara Halal Bihalal yang diselenggarakan Majelis Ulama Indonesia (MUI) di Gedung Islamic Center Cisaat, Selasa (15/4/2025).

Dalam sambutannya bupati mengajak semua hadirin untuk meningkatkan sinergitas guna mewujudkan Kabupaten Sukabumi yang Mubarokah.

Tema acara “Meningkatkan Ukhuwah Islamiyah dan Syiar dalam Mewujudkan Kabupaten Sukabumi yang Maju, Unggul, Berbudaya Sejahtera dan Berkah. Hadir Forkopimda, tokoh agama dan organisasi keagamaan.

Asep menambahkan, halal bihalal merupakan tradisi luhur turun temurun yang harus betul-betul dijaga kelestariannya. Di dalamnya kita diajarkan untuk saling memaafkan antar sesama muslim.

“Melalui acara halal bihalal ini, izinkan saya atas nama pribadi dan keluarga masih dalam suasana Idul Fitri mohon maaf sebesar-besarnya apabila ada kesalahan dan kealfaan yang pernah diperbuat,” ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama dia juga mangajak yang hadir untuk menyamakan niat dan tekad untuk menyamakan langkah untuk memperkuat kebersamaan dan berlomba-lomba dalam kebaikan menuju cita-cita bersama menuju Sukabumi yang Mubarokah.

Wakil Ketua Umum MUI H. Uka Anwarudin menuturkan, kegiatan ini sebagai implementasi Ukhuwah Islamiyah yang sesungguhnya. “Kita berharap MUI tingkat Kecamatan dan desa makin bersinergi dengan umat,” tandasnya.

Redaktur: Usep Mulyana