ARAHBICARA.COM – Civitas Hospitalia RSUD Jampangkulon, malalui direkturnya dr. Luqman Yanuar Rachman, MPH, mengucapkan selamat atas pelantikan Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat periode 2025-2030.

Pelantikan tersebut telah dilaksanakan pada 20 Februari 2025 di Istana Merdeka, Jakarta, oleh Presiden Prabowo Subianto. Dalam pernyataannya, dr. Luqman menyampaikan harapan agar kepemimpinan baru ini dapat membawa Jawa Barat menuju kemajuan yang lebih baik, terutama dalam sektor kesehatan.

“Kami mengucapkan selamat dan sukses kepada Bapak Dedi Mulyadi dan Bapak Erwan Setiawan atas amanah baru sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat,” ujar dr. Luqman, Rabu (12/3/2025).

Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kelancaran, kekuatan, dan kebijaksanaan dalam menjalankan tugas demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Jawa Barat, khususnya di bidang kesehatan,” tambahnya.

Setelah pelantikan, Gubernur Dedi Mulyadi menekankan pentingnya peningkatan layanan dasar, pembangunan infrastruktur, serta ketahanan pangan dan penanganan pasca-bencana sebagai prioritas utama pemerintahannya.

RSUD Jampangkulon, di bawah kepemimpinan dr. Luqman, siap mendukung program-program pemerintah provinsi dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi masyarakat Jawa Barat.

“Kami siap berkontribusi dan bersinergi dengan pemerintah provinsi dalam mewujudkan layanan kesehatan yang lebih baik dan merata bagi seluruh warga Jawa Barat,” tambahnya.

Dengan semangat kebersamaan, diharapkan Jawa Barat dapat semakin maju dan sejahtera di bawah kepemimpinan Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan.

Redaktur: Usep Mulyana